Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW

Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW - Hallo sahabat TutorAsem, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Fitur pada CorelDRAW, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW
link : Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW

Baca juga


Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW

Pertanyaan dari salah satu anggota KPCI saudara Herman Efendi, sebagai berikut;
"Ada pesanan cutting stiker buat mobil bikin ayat kayak gini, kalau ane scan terus bikin ulang pake bezier, kalau menurut member kpcd gimana yang lebih simpel"
Gambarnya seperti di bawah ini, gambar tersebut kayaknya bukan hasil scanner, tapi gambar yang di foto digital kemudian di upload di Komunitas Pengguna CorelDRAW Indonesia, sebenarnya gambar yang melalui proses scanner hasilnya lebih bagus, tapi tidak apalah meskipun gambarnya apa adanya masih bisa bisa di Trace Bitmap.


Kita anggap gambar tersebut adalah hasil scanner.  Langkah-langkahnya sebagai berikut;
1. Croping dulu gambar sesuai dengan kebutuhan menggunakan Crop tool di Toolbox;


2. Seleksi objek dengan klik pada objek, kemudian pada Menu Bar > Bitmaps > klik Convert To Bitmap, pilih Color mode: Grayscale (8-bit);


3. Hasilnya akan seperti gambar dibawah ini;


4. Selanjutnya kita lakukan proses penyelarasan gambar bitmap, masinh pada Menu Bar > Effects > Adjust > pilih Bridhtness/Contrast>Intensity, dan atus pada slider seperti dibawah ini;


5. Sehingga hasilnya akan seperti gambar dibawah ini;


6. Objek bitmap masih dalam keadaan terpilih. Langkah selanjutnya pada Property Bar pijit tombol Trace Bitmap > pilih Outline Trace > High Quality Image...


7. Pada kotak dialog Power Trace beri tanda centang Remove background dan beri juga tanda centang juga pada Delete original image kemudian klik OK,;


8. Maka pada area halaman kerja objek gambar image tadi sudah berubah menjadi kurva atau gambar vector, kemudian langkah untuk mengedit atau modifikasi dengan menghapus node yang tidak perlu, caranya menggunakan Shape tool di Toolbox, seleksi semua node pada objek kurva dengan cara draging, dan pijit tombol Reduce Nodes pada Property Bar, sehingga node yang tidak perlu akan terhapus;



9. Kemudian masih tetap menu Shape tool, atur atau edit pada outline yang kurang rapi dengan cara mengatur dengan pointer (mouse) pada node-node yang ada;


10. Sehingga hasil akhir seperti gambar dibawah ini, langkah diatas tidak memerlukan waktu lama, tapi sudah menghasilkan kualitas gambar yang cukup baik, jadi kita tidak perlu menggunakan proses tracing secara manual yang memerlukan waktu lama;


11. Dibawah ini adalah hasil dari tracing manual dari saudara Herman Efendi yang memerlukan waktu lama dari siang hingga petang, sayang kan waktu terbuang percuma, padahal kita bisa membuatnya hanya dalam waktu beberapa menit saja;


Demikian tutorial tentang trik tracing otomatis dengan CorelDRAW.. semoga bermanfaat.... salam vector..


Demikianlah Artikel Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW

Sekianlah artikel Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW dengan alamat link https://tutorasem.blogspot.com/2014/08/modifikasi-objek-hasil-trace-bitmap-di.html

0 Response to "Modifikasi Objek Hasil Trace Bitmap Di CorelDRAW"

Posting Komentar