Judul : Rendering Resolution Objek di CorelDRAW
link : Rendering Resolution Objek di CorelDRAW
Rendering Resolution Objek di CorelDRAW
Pada suatu kesempatan ada warga KPCI yang bertanya tentang resolusi pada objek bitmap, sebut saja saudara B, pertanyaannya sebagai berikut;
"Objek vektor di convert bitmap tapi gambarnya jadi jelek, biar kualitas gambarnya tetap bagus gimana ya?"
Objek bitmap itu sebenarnya tidak ada itu pecah, jelek, atau apapun istilahnya, semua itu disebabkan karena kurang fahamnya kita tentang rendering Sebenarnya apa sih yang di maksud rendering itu?? Rendering kalau diartikan secara kasar maksudnya adalah Pencitraan yang artinya suatu proses yang di lakukan untuk menghasilkan tampilan yang lebih solid dari model atau desain yang telah kita bentuk.
Sebenarnya kalau pada aplikasi CorelDRAW rendering itu cukup sederhana tidak seperti pada aplikasi 3D yang memerlukan proses rendering super njlimet.
Diskusi tanya jawab kemarin seperti ini;
A: "sehalus2nya gambar vector klo dikonvert ke bitmap ya pasti jadi kasar.."
B: "Oh gitu toh...berarti udh mentok ya mas. Siip thank"
C: "gak juga... tergantung rendering-nya.. atau kalo di Corel tergantung Rendering Resolution"
B: "lalu gmn mas zainoel caranya d corel?"
D: "setingnya 100 persen kualitasnya ..tapi tergantung juga utk keperluan ukuran berapa..."
C: "kalau sampeyan mau bekerja dg objek bitmap, pada Create a New Document ..setting seperti ini..."
C: "pastikan sampeyan tetap bekerja pada Zoom Levels 100%"
C: "dan sampeyan akan mendapatkan rendering yg bagus..."
C: "dan pada saat Export gunakan resolusi 72 DPI untuk keperluan Web... fisbuk misalnya... semakin tinggi resolusi pada saat export akan semakin bagus kwalitas gambar bitmap.."
C: "dan perlu digaris bawah tampilan gambar 100% pada Resolusi 72 dpi dengan ukuran pixel adalah ukuran dan tampilan asli (porposional) yg terlihat pada website nantinya..."
C: "ini contohnya gambar akan tampak bagus pada Zoom levels 100%.."
C: "dan ketika sampeyan zoom sampai level 400% gambar akan seperti dibawah ini, terlihat pecah.. apa sebab?!... karena setting awal sudah 72 dpi... jadi sampeyan harus tetap fokus pada zoom level 100% itulah tampilan gambar sampeyan..."
C: "jadi sebenarnya gambar bitmap itu tidak pecah tapi sampeyan melihat gambar dengan resolusi tertentu tidak sama dengan zoom level yang di terapkan.."
B: "yeesss.... Trimakasih mas zainoel, mulai ngerti nih terimakasih jg utk mas2 yg lain masukannya"
C: "Ok"
Penting..!!!
Jadi kunci pokok permasalahannya adalah gambar bitmap atau View dengan mode Pixel akan terlihat pecah apabila kita menggunakan Zoom Levels selain 100%, tidak pengaruh berapapun Rendering Resolution-nya. Contoh suatu misal pada Create a New Document > Rendering Resolution kita isi 300dpi... maka disaat kita Convert To Bitmap atau pada saat Export pada Resolution juga harus menggunakan 300dpi.
Demikian semoga bisa difahami, terima kasih.
Demikianlah Artikel Rendering Resolution Objek di CorelDRAW
Sekianlah artikel Rendering Resolution Objek di CorelDRAW kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Rendering Resolution Objek di CorelDRAW dengan alamat link https://tutorasem.blogspot.com/2014/02/rendering-resolution-objek-di-coreldraw.html
0 Response to "Rendering Resolution Objek di CorelDRAW"
Posting Komentar